Skip to main content

Puisi dengan judul "Tepatnya"




Tepatnya

Di serambi itu
Angin menyapa melati
Hingga sampai semerbaknya pada kumbang hitam
Tak disangka, benar adanya.
kumbang hitam datang menghampirinya, tapi melati pun menolak

Banyak sekali kumbang-kumbang menawarkan diri,
Tapi tetap saja ditolaknya.

Sekian lama abadnya, angin menyampaikan
Pada kumbang putih
Benar tersampaikan padanya
Tapi, kumbang putih diam tak berdaya
Katanya “tak mungkin ku bisa menambatkan diriku padanya
sedang aku seperti ini,
ku akui semerbak wanginya mengganggu di tidurku,
sampai sampai do’aku lupa untukku,
tapi biarkan air ini terus mengalir ke penghujungnya,
biarlah, daku jaga kesucian rasa ini,
daku tak ingin menengoknya walau mampu,
biarlah ketawaran air ini menyatu dengan asinnya lautan,
daripada memaksa dan menyatukan asinnya air mata miliknya”

angin pun pergi tanpa salam
kecewa, kecewa, padahal melati disana mengharap.
Kumbang putih mendengarnya. Dan memanggil angin
Dengan suara lantang, kumbang sampaikan perasaannya.
“Angin..... Angiin....
Tak urung aku sampaikan padamu, karna kejamnya katamu padaku
Jika rasa ini ku paksakan. Maka tak suci lagi akhirnya.
Jika rasa ini ku paksakan, maka tak kan kutemui keabadian rasa.
Tuhan mengajariku bagaimana mencinta, bukan mengajariku untuk memilikinya.
Daku ingin sekali bersanding dengannya dalam keabadian, wahai angin.
Bukan dalam dunia yang fana ini.
Mengertilah, mengertilah, mengertilah, duhai angin.
Jika kau mampu sampaikan ini padanya.”

26 April 2016
M. Ilham Rahmatullah Luthfi

Comments

Popular posts from this blog

ISTILAH-ISTILAH DALAM BAHASA MADURA

Nama                : Muhammad Ilham   Rahmatullah Luthfi NPM                : 120401080003 Kelas               : 2012 A Bahasa Ibu       :   Madura Kata Benda (Madura) dan terjemahannya Mejo = meja Korseh = kursi Kasor = kasur Bental = bantal Canteng = gayung Kabek = kawat Kelambih = baju Lebber = celana pendek Pereng = piring Gelles = gelas Demar = lampu Lelen = lilin Tembeh = timba Landuk = cangkul Taker = tikar Kajuh = kayu Penanggelen = kalender Betoh = batu Perreng = bambu Pakoh = paku Ledding = pisau Arek = celurit Beddung = kapak Labeng = pintu Posapoh = sapu Kata Kerja (Madura) dan terjemahannya Ngakan = makan Nginum = minum Tedung ...

Nama-Nama Organ Tubuh dalam ISTILAH Madura

Nama-Nama Organ Tubuh dalam Bahasa Madura No Istilah dalam Madura Istilah dalam Bahasa Indonesia A. Kepala 1.         Obuk Rambut 2.         Oben Uban                     3.         Obuk Reng-gerengan Rambut pirang       4.         obuk lanjeng Rambut panjang     5.         obuk kendek Rambut pendek      6.         butak Botak                             ...

RPP In On kelas 7 " Teks Prosedur " K13 rev. 2016

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Sekolah             :   SMP Islam Ma’arif 3 Malang Mata Pelajaran :   Bahasa Indoesia Kelas/Semester:   VII/Satu Materi Pokok    :   Teks Prosedur Alokasi Waktu :   2 Pertemuan (4 JP) A.    Kompetensi Dasar dan   Indikator Pencapaian Kompetensi   (IPK) A. 1   Kompetensi Dasar 3.5    Mengidentifikasi teks prosedur tentang cara melakukan sesuatu, cara menggunakan,   dan cara membuat (cara memainkan alat musik/tarian daerah, cara membuat kuliner khas daerah, cara membuat cindera mata, dll.) dari berbagai sumber yang dibaca dan didengar A. 2    Indikator Pencapaian Kompetensi   (IPK) KD 3.5 3.5.1 Menentukan ciri umum teks prosedur pada teks yang dibaca/didengar. 3.5.2 Mendaftar kata/kalimat sebagai ciri   teks   prosedur pada teks    yang   ...